Rayakan Idul Adha 1438 H Dandim 0718/Pati Sembelih Hewan Qurban
Pati- Kilaspersada.com, Jum’at (01/09/2017) Bertempat di kediaman Dandim 0718/Pati Jl. Panglima Sudirman telah dilaksanakan pemotongan Hewan Qurban Kodim 0718/Pati 1 ekor Sapi dan 2 ekor Kambing dari Dandim, dan 1 ekor kambing lagi dari Danyunit Intel.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0718/ Pati Letkol Inf. Andri Amijaya Kusuma S.sos, Pasi Pers Kapten Inf.Sariyono, Pasiter Kapten Arh. Sumaryono, Pasiops Kapten Inf. Suyani,Pasintel Lettu Inf. Muclisin dan Anggota Staf, Kiyai Heppy.
Dalam kesempatan ini Komandan Kodim 0718/Pati mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1438 H kepada seluruh anggota. Saya teringat sewaktu saya masih bertugas di aceh,waktu itu saya masih menjabat sebagai danki. Saya melihat betapa berartinya daging korban bagi anggota saya,betapa sangat gembira dan antusiasnya mereka menerima daging qurban. Saya berfikir bahwa daging korban cukup berarti bagi mereka dan keikhlasan bagi yang melaksanakan qurban senantiasa mendapat ridho dan pahala dari Allah SWT, oleh karena itu dalam hati saya bernazar suatu saat nanti kalau saya menjadi Dandim saya akan memberi hewan Qurban untuk anggota saya. Semoga hewan qurban ini dapat memberikan manfaat lebih bagi yang membutuhkannya, Amiin Yaa Robbal Alamin, ungkap Dandim.
Saat penyembelihan hewan qurban Komandan Kodim 0718/Pati beserta istri nampak hadir bersama anggota kodim ditengah-tengah pemotongan hewan dan menyaksikan jalannya prosesi penyembelihan hewan qurban yang berlangsung dengan lancar dan aman. AS