Pati-Kilaspersada.com, Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-101 Kodim 0718/Pati di Desa Godo, Kecamatan Winong, Dandim 0718/Pati Letkol Arm Arief Darmawan S.Sos., melakukan pengecekan berbagai sasaran fisik yang dikerjakan. Salah satunya meninjau pengerjaan jamban kemarin. Senin, (09/04/2018).
Dari 20 jamban yang dibuat selama TMMD, Meski belum 100 persen selesai, Saya tetap mengawasi hasilnya. Maka saya melakukan pengecekan di salah satu penerima Jamban Pak Parno Desa Godo, Jelas Dandim 0718/Pati Letkol Arm Arief Darmawan S.Sos.
Dandim melihat kondisi rumah warga yang mendapatkan bantuan jamban tersebut. Dandim juga berupaya maksimal membantu. Bukan hanya jamban yang dibuat, namun membuat bilik dinding penutup jamban. Dia juga memplester lantai rumah dan kamar mandi.
Kamar mandi mereka juga sudah tidak laik, kurang sehat. Maka sekalian dipindah dan digabung dengan jamban ini, “ungkapnya”.
Warga yang mendapat bantuan jamban, Parno, mengaku, puluhan tahun buang air besar sembarangan (BABS) di sungai kecil. Bahkan berjarak sungai kurang lebih dari 500 meter dari kediamannya. Setiap hari kami melakukan BABS di sungai dengan jarak lumayan jauh dari rumah. Apabila darurat pada malam hari, kami melakukannya di kakus yang dibuat di samping rumah. Jadi setiap selesai BAB langsung di buang, “keluhnya”.
Hal itu dilakukan karena ketidakmampuannya membuat jamban sehat di rumah. Sebab, dia bergelut dengan penyakit. Dia tak sanggup bekerja mencukupi kebutuhan rumah tangganya. AS