Pati – Kilaspersada.com, Minimalisir dan cegah penyebaran covid-19, Pemdes Jakenan dan Polsek Jakenan bagikan cairan hand sanitizer, disinfektan dan sabun cuci tangan. Sabtu, (02/05/20).
Pembagian cairan hand sanitizer,cairan disinfektan dan sabun cuci tangan ini dibagikan secara gratis oleh Pemdes Jakenan keseluruh warga masyarakat Desa Jakenan.
Kegiatan pembagian hand sanitizer tersebut di ikuti oleh Kades Jakenan (H. Karmin, S.Hi.), Bhabinkamtibmas Jakenan (Aipda Subandri), Babinsa Jakenan (Serda Zahya) beserta seluruh perangkat Desa Jakenan.
Kegiatan ini juga merupakan salah satu wujud kepedulian Pemdes Jakenan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 kepada seluruh warga Desa Jakenan disaat Pandemi melanda warga Jakenan.
Kades Jakenan juga mengatakan bahwa kegiatan bagi – bagi cairan hand sanitizer, disinfektan dan sabun cuci tangan ini bertujuan untuk meminimalisir dan antisipasi Penyebaran dan penularan covid-19 di wilayah Jakenan khususnya di Desa Jakenan, pungkas kades.
No comments yet.