Breaking News
Categories
  • Agama
  • Bantuan pemerintah
  • Bencana Alam
  • Berita DPRD Kabupaten Pati
  • BERITA PEMKAB PATI
  • Bisnis
  • Budaya
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Featured
  • Haji dan umroh
  • Halal Bihalal
  • Hari Raya
  • Hukum
  • keagamaan
  • keamanan
  • Kecelakaan
  • kematian
  • Kemerdekaan
  • Kesehatan
  • Kesenian
  • koperasi
  • kriminal
  • Kuliner
  • Lalu Lintas
  • Lintas Agama
  • Mudik
  • Musibah
  • Musim
  • Nasional
  • Olahraga
  • Ormas
  • otomotif
  • Pajak
  • Pameran
  • Pariwisata
  • Pelayanan
  • Pembangunan
  • Pemerintah
  • pemerintahan
  • Pendidikan
  • PERPISAHAN
  • Pertanahan
  • Pertanian
  • Peternakan
  • Politik
  • Sidang Paripurna
  • Sosial
  • TNI
  • Ulang Tahun
  • Uncategorized
  • Viral
  • Bawa Lontong Opor, Usai Sholat Ied Bupati Jenguk Warga Yang Jalani Isolasi di RSU Soewondo

    Mei 13 2021122 Dilihat

    Pati – Kilaspersada.com, Usai melaksanakan sholat Ied pagi ini (13/5) Bupati Pati Haryanto bersama jajaran RSUD RAA Soewondo Pati memberikan bingkisan lontong opor kepada warga sedang menjalani isolasi terpusat di rumah sakit itu.

    Bupati Pati mengatakan kegiatan menjenguk warga yang menjalani isolasi karena terpapar Covid-19 dan memberikan lontong opor, sebagai bentuk dukungan bagi para pasien. Kendati tidak bisa merayakan Idul Fitri bersama keluarga, Bupati berharap hidangan tersebut dapat mengobati kerinduan pasien Covid-19.

    “Kalau kemarin saya menjenguk di RSS Sidokerto itu membawakan kebutuhan pangan, tapi hari ini mengunjungi pasien isolasi yang terpusat di Ruang Wijaya Kusuma RSUD RAA Soewondo. Hari ini membawa lontong opor Karena Idul Fitri identik dengan menikmati lontong opor bersama keluarga,” terang Bupati.

    Kedatangan Bupati juga sekaligus memberikan motivasi agar cepat sembuh, sehat dan nanti bisa kembali dengan keluarganya.

    Sebanyak 63 orang kini tengah menjalani isolasi di Ruang Wijaya Kusuma RSUD RAA Soewondo Pati. Mereka menjalani isolasi selama 14 hari, jika tidak mengalami gejala, maka bisa segera kembali ke rumah.

    Bupati menjelaskan, kondisi pasien secara umum sudah sehat. Bila semula ada yang mengalami demam, sekarang telah membaik.

    “Isolasi di rumah sakit agar mendapatkan perawatan dari para dokter dan dipantau perawat, sehingga lebih intensif,” imbuh Bupati.

    Terkait tradisi open house pada Idul Fitri, Bupati menegaskan tidak menyelenggarakan untuk mencegah kerumunan masyarakat.

    “Memang tidak boleh ada open house jadi saya lebih mendekatkan kepada warga, seperti yang ada di rumah sakit ini, sekalipun dari jauh melambaikan tangan sudah merasa senang dijenguk,” pungkasnya. (Hms/Sa)

    Share to

    Related News

    Lomba Perahu Naga Diharapkan Jadi Ajang ...

    by Apr 30 2023

    Pati – Kilaspersada.com, Salah satu rangkaian kegiatan sedekah laut hari Minggu (30/4) di Keca...

    Lomba Perahu Naga Diharapkan Jadi Ajang ...

    by Apr 30 2023

    Pati – Kilaspersada.com, Salah satu rangkaian kegiatan sedekah laut hari Minggu (30/4) di Keca...

    Lomba Perahu Naga Diharapkan Jadi Ajang ...

    by Apr 30 2023

    Pati – Kilaspersada.com, Salah satu rangkaian kegiatan sedekah laut hari Minggu (30/4) di Keca...

    Lepas PPKM, Pj Bupati Sambut Euforia Mas...

    by Apr 25 2023

    Pati – Kilaspersada.com, Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro bersama Sekda Pati Jumani mengiku...

    RS Mitra Bangsa Pati Salurkan Daging Qur...

    by Jul 23 2021

    Pati – Kilaspersada.com, Momen idul adha 1442 Hijriah ini, RS Mitra Bangsa Pati menyalurkan da...

    Gandeng MTA Pati, Ikatan Alumni CJ 93 SM...

    by Agu 02 2020

    Pati – Kilaspersada.com, Peringati hari Idul Qurban 1441 H, Ikatan Alumni (IKA) CJ 93 SMAN 1 P...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    REKOMENDASI CATERING, AQIQOH DAN KAMBING GULING DI PATI

    back to top