Breaking News
Categories
  • Agama
  • Bantuan pemerintah
  • Bencana Alam
  • Berita DPRD Kabupaten Pati
  • BERITA PEMKAB PATI
  • Bisnis
  • Budaya
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Featured
  • Haji dan umroh
  • Halal Bihalal
  • Hari Raya
  • Hukum
  • keagamaan
  • keamanan
  • Kecelakaan
  • kematian
  • Kemerdekaan
  • Kesehatan
  • Kesenian
  • koperasi
  • kriminal
  • Kuliner
  • Lalu Lintas
  • Lintas Agama
  • Mudik
  • Musibah
  • Musim
  • Nasional
  • Olahraga
  • Ormas
  • otomotif
  • Pajak
  • Pameran
  • Pariwisata
  • Pelayanan
  • Pembangunan
  • Pemerintah
  • pemerintahan
  • Pendidikan
  • PERPISAHAN
  • Pertanahan
  • Pertanian
  • Peternakan
  • Politik
  • Sidang Paripurna
  • Sosial
  • TNI
  • Ulang Tahun
  • Uncategorized
  • Viral
  • Kunjungi Wisata Petik Jeruk, Safin Tampung Uneg- uneg Petani

    Sep 06 2019172 Dilihat

    Pati – Kilaspersada.com, Wakil Bupati Pati Saiful Arifin hari ini (5/9) menyempatkan diri untuk berkunjung ke lokasi wisata petik jeruk Desa Soneyan Kecamatan Margoyoso.

    Wabup mengatakan bahwa di Desa Soneyan tersebut sedang marak dan berkembang budidaya buah jeruk. Untuk itu pihaknya melakukan diskusi bersama dengan para petani jeruk guna mengetahui uneg – uneg mereka.

    “Saya ingin bahwa dinas terkait memahami apa yang menjadi keluhan – keluhan mereka. Terlebih bahwa petani ini kan memang butuh pendampingan”, ujarnya saat diwawancarai usai diskusi.

    Safin menyebut bahwa kondisi wisata petik buah jeruk ini sudah baik. Hal ini tentu ditunjang dengan pengembangan wisata melalui petik di lokasi langsung maupun dipasarkan secara online.

    “Saya sangat apresiasi sekali, dan saya berharap di Pati semakin banyak hal – hal seperti ini. Sehingga, dari hal tersebut menghasilkan nilai ekonomi, kemudian kita dorong para petani ini agar berdaulat,” imbuhnya.

    Dengan petani yang berdaulat, lanjut Safin ia bermaksud agar petani kedepannya mendapatkan hasil yang sesuai harapan. Inti dari semuanya adalah bagaimana agar petani ini sejahtera.

    Selain itu Safin melihat bahwa potensi jeruk secara umum sudah baik. Hanya saja dalam implementasinya pemerintah daerah dapat memberikan pendampingan – pendampingan.

    “Nanti mungkin dapat kita bantu memasarkan atau mempromosikan terkait ini. Kemudian antisipasi terhadap penyakit – penyakit pada jeruk oleh dinas yang terkait agar tidak menyerang tanaman jeruk tersebut,” jelas Safin.

    Safin juga mengimbau agar potensi seperti ini jangan sampai dibiarkan. Artinya, apabila isi dari lokasi wisata ini sudah lama atau tua, perlu di reaktivasi atau ditanam lagi tanaman – tanaman yang baru.

    Tak hanya itu, Safin pun memikirkan apabila potensi jeruk tersebut dihubungkan dengan industri. Oleh karena itu, ia sedang mencari industri apa yang membutuhkan bahan baku jeruk.

    “Nanti coba kita komunikasikan. Sebab kalau mau masuk ke industri kan bahan bakunya mesti banyak. Kalau memang dirasa sudah banyak, nanti kita cari produsen – produsen yang membutuhkan bahan baku jeruk. Itu yang perlu kita kuatkan”, tandas Safin. (Hms/As)

    Share to

    Related News

    Sudewo Sukses Yakinkan BUMN Sumbangkan R...

    by Mar 08 2025

    Pati – Kilaspersada.com, Bupati Pati, Sudewo, Jumat (7/3), menghadiri acara penyerahan bantuan...

    Percepat Ketahanan Pangan, Tanam Jagung ...

    by Jan 21 2025

    Pati – kilaspersada.com, Pj Bupati Pati, Sujarwanto Dwiatmoko, menghadiri kegiatan nasional Pe...

    Bimtek Pengembangan Tanaman Semusim dan ...

    by Sep 20 2024

    Bimtek Pengembangan Tanaman Semusim dan Tahunan Bersama Firman Soebagyo Anggota DPR RI Komisi IV REM...

    Aturan Diperbarui, Pemkab Pati Gelar Rak...

    by Feb 22 2023

    Pati – Kilaspersada.com, Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro, Selasa (21/02/23), menghadiri Ra...

    Pj Bupati : PPL Harus Berinovasi dengan ...

    by Nov 25 2022

    Pati – Kilaspersada.com, Agar program-programnya kian efektif, Penyuluh Pertanian Lapangan (PP...

    Wabup Harapkan Tenaga Kerja di Korea Sel...

    by Sep 23 2020

    Pati – Kilaspersada.com, Wakil Bupati Saiful Arifin mengatakan Kabupaten Pati mempunyai potens...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    REKOMENDASI CATERING, AQIQOH DAN KAMBING GULING DI PATI

    back to top