Breaking News
Categories
  • Agama
  • Bantuan pemerintah
  • Bencana Alam
  • Berita DPRD Kabupaten Pati
  • BERITA PEMKAB PATI
  • Bisnis
  • Budaya
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Featured
  • Haji dan umroh
  • Halal Bihalal
  • Hari Raya
  • Hukum
  • keagamaan
  • keamanan
  • Kecelakaan
  • kematian
  • Kemerdekaan
  • Kesehatan
  • Kesenian
  • koperasi
  • kriminal
  • Kuliner
  • Lalu Lintas
  • Lintas Agama
  • Mudik
  • Musibah
  • Musim
  • Nasional
  • Olahraga
  • Ormas
  • otomotif
  • Pajak
  • Pameran
  • Pariwisata
  • Pelayanan
  • Pembangunan
  • Pemerintah
  • pemerintahan
  • Pendidikan
  • PERPISAHAN
  • Pertanahan
  • Pertanian
  • Peternakan
  • Politik
  • Sidang Paripurna
  • Sosial
  • TNI
  • Ulang Tahun
  • Uncategorized
  • Viral
  • Lomba MTQ Tingkat Provinsi Resmi Dibuka

    Apr 26 2024211 Dilihat

    Kilaspersada.com, Pati – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno resmi membuka lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX tingkat Jawa Tengah di di Alun-alun Kabupaten Pati, Kamis, 25 April 2024 malam.

    Perhelatan yang mempertandingkan 8 cabang dan 24 golongan ini, juga sebagai sarana penjaringan kafilah yang akan mewakili Provinsi Jateng di MTQ tingkat nasional.

    “Selain kompetisi dalam mencapai prestasi, yang terpenting adalah masyarakat muslim yang ada di Jateng mencintai Al-Qur’an, sehingga mau membaca, mau mempelajari, dan mau menjalankan nilai-nilai yang ada di Al-Qur’an,” kata Sumarno di sela pembukaan.

    Dengan dilaksanakannya ajang ini lebih awal, harapannya mempunyai banyak waktu untuk menyiapkan ke MTQ nasional.

    Sumarno meminta kepada seluruh peserta MTQ terus semangat dan optimistis dapat metaih prestasi. Dengan begitu, mampu mengharumkan Jateng di kancah nasional maupun internasional.

    Asisten 1 Setda Pemprov Jateng, Ema Rachmawati menjelaskan, MTQ menjadi program bidang agama di Provinsi Jateng. Acara ini dihelat pada 25-29 April 2024. Pelaksanaannya sengaja digelar lebih awal agar Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) mempunyai waktu lebih lama dalam pembinaan para pemenangnya untuk berlaga di tingkat nasional.

    “Mungkin nanti kita akan mencari pondok pesantren untuk para kafilah. Mereka akan dipondokkan paling tidak seminggu, terutama untuk lomba-lomba yang pokok seperti tilafah, hafalan Al-Qur’an, dan sebagainya,” terang Ema.

    Dalam ajang ini, pendaftaran dan penetapan peserta menggunakan aplikasi dan sistem yang mendekati sama dengan yang dipakai MTQ nasional. Sehingga peserta yang akan mewakili Jateng tidak merasa canggung dan kaget menghadapi MTQ nasional. (*/sa)

    Share to

    Related News

    Para Pegawai Setda Kabupaten Pati Dapatk...

    by Mar 14 2025

    Pati – kilaspersada.com, Dalam rangka menyemarakkan bulan Ramadan, Sekretaris Daerah Kabupaten...

    Pastikan Perayaan Natal Aman,PJ Bupati P...

    by Des 26 2023

    Kilaspersada.com Pati- Malam perayaan Natal Tahun 2023, Pj Bupati Pati beserta Forkopimda Kabupaten ...

    Pj Bupati: Pemkab Pati Dukung Perkembang...

    by Jan 16 2023

    Pati – Kilaspersads.com, Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro hadir dan meresmikan Mushola Bait...

    Hadiri Sambiroto Bersholawat, Pj Bupati ...

    by Nov 23 2022

    Pati – Kilaspersada.com, Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro mengajak masyarakat pe...

    Puncak HSN, Henggar Pimpin Apel dan Kira...

    by Okt 22 2022

    Pati – Kilaspersada.com, Puncak rangkaian acara peringatan hari santri di Kabupaten Pati ditan...

    Ngaji Bareng Dan Sholawat Momen Pemuda M...

    by Sep 02 2022

    Kilaspersada.com Pati-Pemerintah Desa sukolilo menggandeng Jamaah tawasulan jum’at legi mengad...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    REKOMENDASI CATERING, AQIQOH DAN KAMBING GULING DI PATI

    back to top