Beranda Pembangunan TMMD Sengkuyung Tahab I Didesa Sumur Kecamatan Cluwak

TMMD Sengkuyung Tahab I Didesa Sumur Kecamatan Cluwak

37
0

 ( Anggota TNI bersama warga saling bergotong royong dalam pembangunan jalan)

TMMD SENGKUYUNG TAHAP I DI DESA SUMUR KECAMATAN CLUWAK KABUPATEN PATI

Pati- Kilaspersada.com, Sabtu (8/4/2017) TMMD merupakan kegiatan nasional yang di programkan pemerintah dalam rangka pemerataan pembangunan di desa desa di seluruh wilayah Indonesia.

Adapun kegiatan TMMD yang dilaksanakan di desa sumur kecamatan Cluwak meliputi kegiatan fisik dan non fisik. Kegiatan fisik meliputi pengaspalan jalan, pembuatan gorong-gorong, pembuatan pos kamling. Dan kegiatan non fisik meliputi pelaksanaan pengarahan tentang wawasan kebangsaan, bela negara dan cinta tanah air dan lain sebagainya tentang pengetahuan keamanan dan kesehatan hidup bermasyarakat.


Danramil 08/ Cluwak Kapten Arm Budi Sulistyo menyampaikan kepada masyarakat desa sumur bahwa dengan adanya program TMMD ini ada beberapa keuntungan yang di dapat terutama pada kegiatan fisik diantaranya dengan jalan yang diaspal maka akan memudahkan akses jalan bagi masyarakat dlm berkendara, masyarakat yang mempunyai tanah kebun di sekitarnya akan mudah dan lebih besar keuntungannya dalam menjual hasil kebunnya, karena akan mengurangi tenaga dan materi,dan dengan di aspalnya jalan tersebut maka akan menambah nilai jual tanah yang ada di sekitarnya.

Dan harapan yang diinginkan dalam pelaksanaan TMMD ini adalah terjalinnya komunikasi yang baik antara warga dan TNI, Masyarakat mendukung kegiatan TMMD ini dan masyarakat harus ikut berperan dan berpartisipasi dalam TMMD ini agar terwujud apa yang menjadi harapan pemerintah dalam melaksanakan program pemerataan pembangunan negeri ini. Dan program TMMD ini tidak akan berhasil tanpa adanya keseriusan dan kemanunggalan antara TNI dan Rakyat.

kilaspersada.com / AS )

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here